Jualan Apa yang Laku di Kampung? Cek Ini

Dariberita – Penasaran jualan apa yang laku di kampung? Sebenarnya, pilihannya kurang lebih sama dengan di perkotaan. Hanya saja, perlu ada pendekatan khusus, karena umumnya penduduk kampung tidak terlalu konsumtif.

Meskipun demikian, hal tersebut justru bisa menjadi tantangan tersendiri. Kuncinya, perhatikan sekitar dan temukan apa yang mereka butuhkan. Selanjutnya, cobalah untuk memberikan solusi bagi kebutuhan mereka.

Jualan Apa yang Laku di Kampung? Coba 7 Peluang Ini

Banyak orang beranggapan bahwa suatu usaha potensial jika berada di lingkungan modern seperti perkotaan. Padahal, ada beberapa bisnis yang cocok untuk di kampung. Agar lebih jelas, bisa cek peluang bisnis di kampung berikut ini.

1. Warung Kopi

Warung Kopi

Pertama, Anda bisa merintis usaha warung kopi. Apabila lokasi rumah strategis, bisa saja menggunakan teras, sehingga tidak perlu menyewa tempat. Dengan demikian, ada efisiensi modal.

Sasaran dari usaha ini adalah orang di lingkungan terdekat. Meskipun demikian, masih bisa menyasar pembeli dari jauh juga. Triknya adalah menyediakan menu yang unik. Misalnya, selain kopi juga menyediakan mie instan aneka topping.

Jika memungkinkan, sediakan juga free wifi, sehingga bisa menarik minat anak muda. Ketika berhasil menarik konsumen anak muda, potensi usaha ini cepat berkembang, semakin meningkat.

2. Bisnis Pakaian Baru dan Preloved

Bisnis Pakaian Baru dan Preloved

Berikutnya, Anda bisa menjalankan bisnis reseller. Salah satu pilihannya adalah produk fashion yang bisa mulai merintis dengan modal kecil. Tipsnya, perhatikan kebutuhan fashion orang sekitar.

Contohnya, Anda bisa menjual gamis kekinian dengan menyasar ibu-ibu pengajian. Pilihan lainnya adalah menjual baju sarimbit atau bisa juga baju ala Korea yang sedang trend.

Di samping pakaian baru, Anda juga bisa menjual pakaian preloved. saat ini, bisnis pakaian bekas rasa baru ini sedang marak. kuncinya, cari pakaian second yang masih tampak bagus dan tidak ada cacat.

Baca juga:  Jualan Makanan yang Laris di Kampung, Wajib Coba!

3. Toko Kelontong Lengkap

toko kelontong

Selanjutnya, jawaban dari pertanyaan jualan apa yang laku di kampung, adalah usaha toko kelontong. Namun, bukan sekadar membuka toko, melainkan harus yang lengkap. Jadi, pembeli akan merasa senang, karena semua kebutuhannya tersedia.

Semakin lengkap sebuah toko, maka potensi memiliki banyak pelanggan lebih tinggi. Sebaliknya, jika sebuah toko kelontong kurang lengkap, pelanggan akan lebih mudah beralih ke pesaing.

Baca juga:  5 Ide Desain Warung Kopi Rumahan yang Instagramable

4. Jualan Apa yang Laku di Kampung? Tentu Bisnis Pulsa

bisnis pulsa

Sebenarnya, bisnis pulsa dan token listrik potensial di segala wilayah, baik kampung atau perkotaan. Mengingat saat ini hampir semua orang menggunakan smartphone, jualan ini pasti laku.

Nyatanya, usaha ini bisa Anda mulai dengan meskipun modalnya terbatas. Cukup dengan modal sekitar 100 ribu, sudah bisa berjualan pulsa elektrik. Pilihlah agen yang juga menyediakan token listrik, sehingga target konsumen lebih luas.

Meskipun keuntungan per transaksi tidak terlalu tinggi, karena pembelinya banyak, jumlah laba pun menjadi besar. Namun, buat pencatatan yang tertib agar keuangan usaha dapat terus terpantau.

Baca juga:  Peluang Usaha Modal 1 Juta di Kampung untuk Anak Muda dan Ibu Rumah Tangga

5. Pertamini

pertamini

Berikutnya, jenis bisnis yang juga memiliki banyak pelanggan, yaitu pertamini. Usaha jualan bahan bakar ini juga bisa laris di kampung. Hal itu karena di hampir setiap keluarga pasti memiliki kendaraan.

Pertamini menjadi pilihan, karena tidak semua wilayah tersedia SPBU. Jadi, keberadaan yang dekat dengan konsumen bisa menjadi keunggulan usaha ini. Modalnya pun tidak terlalu besar, sementara keuntungannya sangat menggiurkan.

Beberapa rekomendasi di atas bisa menjadi jawaban atas pertanyaan tentang jualan apa yang laku di kampung. Jika sudah menentukan pilihan bisnisnya, pastikan menjalankan dengan serius dan melakukan pembukuan yang tertib.