Game online sekarang ini sudah ada banyak dan ada berbagai genre yang bisa anda mainkan. Bahkan seperi game besutan dari Moonton seperti Mobile Legends bisa sangat tenar sekarang ini. Terlepas dari semua itu, kebanyakan game online juga jualan item yang ada di dalam game nya. Dan disinilah kesempatan anda untuk belajar cara bisnis voucher game online cukup dari rumah.
Peluang usaha memang ada banyak, tergantung anda saja bagaimana agar bisa mensiasatinya. Misalnya saja dengan game online. Jika anda memang suka dan tahu dengan jenis game online, anda bisa menjadi reseller op up game online atau belajar cara jualan diamond game online.
Daftar Konten
Cara Bisnis Voucher Game Online
Kebutuhan akan item game yang harus beli, misalnya kalau di Mobile Legends ada skin,hero dan berbagai skin premium lainya ini membuat para pemain harus top up lebih dulu. Berbagai metode pembayaran top up diamond sekarang ini sudah ada banyak pilihan. Misalnya saja dengan mobile banking, alfamar, indomart, voucher google play maupun ewallet.
Namun kebanyakan para pemain yang ada di daerah pedesaan mungkin juga susah untuk mendapatkan beberapa akses diatas. Apalagi jika semua game moba sekarang ini tidak hanya anak-anak saja, semua kalangan juga sudah memainkanya.
Terlepas dari semua hal diatas, sekarang saatnya anda harus ambil peluang ini. Anda bisa menjadi reseller top up game online dengan harga yang terjangkau. Sebagai solusi sederhana anda bisa menggunakan beberapa media top up game online, misalnya ewallet maupun situs seperti codashop. Tinggal ambil keuntungan saja dari hasil penjualan yang anda peroleh.
Kebanyakan yang paling umum untuk top up, biasanya lebih mudah menggunakan google play atau langsung ke akun game terkait. Sebaiknya anda tawarkan solusi kemudahan, misalnya kalau menggunakan jasa top up dari anda prosesnya akan jauh lebih cepat.
Keuntungan Menjadi Reseller Top Up Game Online
Sekarang coba dulu anda amati target market di sekitar rumah anda. Apakah disana ada banyak pemain game ?
Tentu pasti ada, walaupun kebanyakan peminatnya rata-rata masih anak-anak. Namun bisnis jualan diamond ini lebih menggiurkan daripada bisnis jualan lainya. Ada beberapa alasan jualan produk digital ini lebih menguntungkan. Diantaranya,
1. Tidak Perlu Modal Banyak
Tidak seperti bisnis yang ada lainya, bisnis game online ini hanya membutuhkan modal yang tidak sampai jutaan rupiah. Bahkan hanya dengan 300 ribu saja anda sudah bisa menjadi reseller top up diamond semua game online.
2. Mudah Dijalankan Dimana Saja
Cara bisnis voucher game online ini bisa anda pelajari dan bisa anda terapkan dimana saja. Sebagai target awal sebaiknya anda menargetkan orang – orang disekitar rumah anda, terutama yang suka dengan game online.
3. Pasti Untung
Jika dilingkungan anda banyak gamers, tentunya akan sangat mudah anda mempromosikan produk anda. Anda bisa menawarkan opsi top up yang lebih mudah tanpa ribet, karena memang para gamer kebanyakan tidak suka ribet transfer. Cukup bayar cash dengan anda, lalu anda top up langsung ke akun game terkait.
Cara Daftar Jadi Agen Voucher Game Online
Ada banyak aplikasi yang bisa anda jadika sebagai perantara bisnis voucher game online dan top up diamond. Misalya saja,
1. Tokopedia
Market place besar yang sudah lama ada di Indonesia ini juga sudah memiliki berbagai opsi reseller untuk produk digital, termasuk agen PPOB dan voucher game online.
Cara jadi reseller top up game termurah dengan aplikasi tokopedia ini juga cukup mudah. Anda cukup mendaftar dengan nomor ponsel anda lalu melengkapin data saja sudah bisa berjualan berbagai produk digital yang ada.
Mitra tokopedia memang hadir tersendiri dan berisi semua semua produk digital yang bisa anda jual kembali. Misalnya saja pulsa semua provider, kuota internet semua provider , voucher game online dan masih banyak lagi. Aplikasi mitra toko pedia ini juga cukup kecil di ponsel sehinga tidak memberatkan ram ponsel anda. Sekarang ponsel anda bisa digunakan untuk memulai bisnis.
2. Bukalapak
Tidak hanya tokopedia saja, bukalaoak juga mempunyai mitra tersendiri. Kalau mitra bukalapak, didalamnya ada banyak pilihan mulai dari pembayaran PPOB, pulsa PLN dan pulsa reguler. Di aplikasi mitra bukalapak juga ada opsi pembayaran bukalapak.
Ini untuk orang yang tidak mempunyai atm dan mobile banking namun ingin membeli barang lewat bukalapak, jadi cukup bayar lewat anda.
3. Dana
Aplikasi dana adalah sebuah solusi bagi anda yang ingin melakukan transaksi perbankan tanpa perlu rekening. Dan nomor rekening nantinya menggunakan nomor ponsel anda saja. Dengan dana anda lebih mudah untuk top up dan menarik uang dari manapun dan kapanpun tanpa harus ke atm.
Di dalam aplikasi dana juga ada opsi pembelian produk digital seperti pulsa, kuota internet, pulsa PLN dan masih banyak lagi. Tentunya juga ada opsi voucher game dan untuk semua game online yang populer.
Untuk melakukan pembelianya pun juga cukup mudah, anda tinggal masuk saja ke aplikasi dana dan pilih game, nantinya akan ada petunjuk lagi yang akan membantu anda untuk cara top up game online di aplikasi dana.
Masih ada banyak cara bisnis voucher game online lainya, namun kalau masih untuk percobaan lebih baik gunakan platform yang paling mudah terlebih dahulu seperti 3 aplikasi diatas.