Caption Jualan Baju Online

Tinggal Copas, Ini Referensi Caption Jualan Baju Online

Dariberita – Menjual berbagai produk secara online, sangat bergantung pada cara menawarkannya. Misalnya saja pentingnya caption jualan baju online yang wajib disematkan dalam promosi iklan yang ditayangkan.

Sebab, caption tidak hanya berperan sebagai informasi saja. Melainkan memiliki peran sebagai magnet yang dapat menarik banyak pelanggan untuk berbelanja di toko tersebut.

Langsung Copas, Caption Jualan Baju Online Ini Menghasilkan Cuan

 

Ada banyak sekali caption yang bisa diambil untuk memperhalus cara jualan agar tetap dapat closingan. Semuanya tergantung pada situasi dan waktu yang sedang berjalan. Jadi, sangat menyesuaikan keadaan ya.

Nah, jika masih bingung bagaimana cara membuat caption jualan baju online, silakan ambil dari beberapa contoh di bawah ini:  

1. Caption jualan baju menggunakan kata *Menarik*

Media sosial merupakan aplikasi terpopuler dan paling aktif digunakan masyarakat. Tidak heran apabila disini banyak sekali ditemukan outlet baju online. Berikut contoh captionnya:

  • Spesial hari raya idul fitri, dapatkan diskon menarik untuk 50 orang pertama.
  • Dapatkan cashback menarik untuk setiap pembelian baju tidur Nyenyakku.
  • Ingin potongan harga menarik? Yuk, gunakan kupon DISKON25 untuk mendapatkan diskon 25% dengan pembelanjaan minimal Rp500.000,-
  • Mau dapat promosi menarik? Pantengin terus fanspage facebook Nyenyakku besok!
  • Hanya untuk hari ini, Anda bisa mendapatkan potongan harga menarik. Yuk, beli baju favorit kamu sekarang juga! Bisa bayar di tempat!
Baca juga:  Franchise Bobatime: Inilah Syarat dan Biaya Kemitraanya

2. Caption dengan kata *Diskon*

Siapa yang tidak tertarik dengan adanya diskon belanja? Semua orang pastinya akan gila diskon. Berikut contoh caption jualan baju online dengan kata tersebut:

  • Dapatkan diskon 25% untuk 50 pembeli pertama yang mengikuti pre-order produk baju muslim Assafir, promo hanya berlaku sampai 21 Desember 2021.
  • Khusus pembelian baju anak sebanyak 1 seri, dapatkan potongan harga sebesar 10%.
  • Beli 2 kemeja flanel dan dapatkan diskon 25%, promo berlaku sampai barang habis!.
  • Dapatkan potongan harga sebesar Rp50.000 untuk pembelian 1 seri polo shirt.
  • Diskon 75% hanya berlaku hingga 31 Desember 2021.
  • Spesial tahun baru 2022, dapatkan diskon 45% untuk setiap pembelian baju apapun tanpa minimal order!
  • Harga Rp200.000,- cukup bayar Rp150.000,- saja (diskon 25%).
  • Open reseller, gunakan kupon “RES20” untuk mendapatkan diskon sebesar 20% sekarang!
  • Order kerudung syar’i sekarang, ada diskon 30%.
  • Promosi Edan banget hari ini, ada diskon 70% untuk pembelian mukena.
  • Dapatkan gamis terbaru dengan diskon 45%, spesial ramadhan 1444 hijriah.
  • Ikut pre-order kaos sablon sekarang juga, ada diskon 15% untuk 50 PO pertama.
  • Promo cuci gudang akhir tahun, diskon 75% + 10% untuk semua produk.
  • Tahun baru, baju baru! Borong model dan warna kesukaanmu sekarang untuk dapatkan diskon hingga 45%.
  • Langsung klaim diskon 20% dan gratis ongkir di Shopee, Tokopedia, dan Bukalapak! Gunakan kupon “KIT20” sekarang!
Baca juga:  Caption Jualan Baju yang Mengundang Closing

3. Caption dengan kata Semakin

Sama seperti caption di atas, kata *Semakin* juga akan menarik banyak pelanggan. Berikut contohnya:

  • Semakin sering belanja online di toko kami, semakin banyak pula kesempatan untuk mendapatkan bonus!
  • Semakin banyak kamu membeli baju di Black Hazar, maka semakin besar keuntungan yang akan dikantongi.
  • Semakin banyak order, semakin banyak potongannya.
  • Semakin banyak mengikuti pre-order, maka kesempatan mengantongi hadiah semakin besar.
  • Makin sering belanja, maka semakin banyak juga keuntungan yang akan dibawa pulang!

Selain tiga kata tersebut, masih banyak lagi kata kunci lain yang bisa menarik perhatian pelanggan. Misalnya saja dengan menggunakan kata Mudah, Cuma, Sudah, Nyaman, Tersedia dan banyak lagi lainnya.

Baca juga:  5 Tips Menulis Slogan dan Deskripsi Toko Online

Itulah tadi beberapa contoh caption jualan baju online dengan menggunakan kata kunci populer yang dipercayai work. Tidak percaya? Buktikan saja!